TNI Sukseskan Program Presiden, Babinsa Koramil 1605 Sukagumiwang Lakukan Pendampingan Pertanian
24news.id.-Indramayu-Pada hari Selasa tanggal 18 Nopember 2025, bertempat di area persawahan milik Kasnadi Desa Cadangpinggan Kecamatan Sukagumiwang Kabupaten Indramayu, Babinsa Koramil 1605 Sukagumiwang melaksanakan Giat monitoring dan Pendampingan Pertanian menjelang Masa panen dengan menggunakan Komben di wilayah binaannya tersebut.
Babinsa Koramil 1605 Sukagumiwang saat dilokasi kegiatannya mengatakan bahwa Kegiatan diareal lahan sawah saat ini yaitu sedang dilakukan Pengecekan Sawah yang akan masa panen dengan alat Komben.
“Melihat dan mendengar keluhan petani dan Mengarahkan petani agar benar benar merawat tanaman padi dari serangan hama sehingga mendapatkan hasil panen sesuai dengan apa yang diharapkan,”Kata Babinsa setempat.
Selain itu juga kata Babinsa bahwa untuk para petani Jika mengalami Kendala yang dihadapi para petani Sampai dengan saat ini belum ada apabila ada segera laporkan dan cantumkan.
“Bersama sama kita sukseskan program ketahanan pangan nasional dan selama giat masyarakat dalam keadaan aman dan Kondusif,”Pungkasnya.

