Dukung Program Presiden Prabowo, Babinsa Koramil 1609 Juntinyuat Monitoring Irigasi Pertanian

Dukung Program Presiden Prabowo, Babinsa Koramil 1609 Juntinyuat Monitoring Irigasi Pertanian

24news.id.-Indramayu-Koramil 1609 Juntinyuat Jajaran Kodim 0616 Indramayu melalui anggotanya Pelda H.Cukim pada hari Senin tanggal 07 April 2025 yang bertempat di bendungan kali Glayem Desa/Kecamatan Juntinyuat.

Pelda H.Cukim anggota Koramil 1609 Juntinyuat saat melaksanakan kegiatannya mengatakan bahwa monitoring/ pemantauan persediaan air sungai untuk kebutuhan para petani di wilayah kecamatan juntinyuat.

“Para petani tani di wilayah sekitaran Kecamatan Juntinyuat khususnya yang dilewati sungai glayem, sampai dengan saat ini kondisi Air tersedia dengan baik dan tidak mengalami kekurangan untuk memenuhi kebutuhan para petani,”Kata Pelda H.Cukim saat di lokasi kegiatan.

Di harapkan selama kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan terkendali, di himbau untuk para petani agar selalu mengingatkan koordinasi dengan para petugas di lapangan baik dari TNI-POLRI dan pemerintahan.

“Kehadiran TNI dapat memberikan dampak positif dan membantu para petani di wilayah sekitar agar bisa mendukung program pemerintah pusat melalui Program Ketahanan pangan dan Swasembada pangan,”Pungkasnya.

(Maskani)